“Video merupakan rangkaian dari banyak
frame (bingkai) gambar yang
dijalankan dengan cepat . Masing-masing bingkai merupakan tahap-tahap
(sekuen) dari suatu gerakan. Mata kita tidak akan dapat menangkap perbedaan
(titik jeda perpindahan) antara – frame jika rangkaian tersebut
diputar dengan kecepatan diatas 20 farme/detik. Otak kita akan
menangkapnya sebagai ilusi gerak” (Sianipar, 2008 : 1).
AVI (Audio Video Interleaved)
“AVI merupakan format file video buatan
Microsoft. Format ini merupakan salah satu format video tertua
yang diperkenalkan Microsoft sejak dirilisnya Windows 3.1” (Yulwardian, 2004 :
6). Kelebihan format fileAVI adalah gambarnya lebih tajam
dibandingkan ASF dan format file AVI berlaku untuk standar
windows.
MPEG (Moving Picture Experts
Group)
“MPEG (sering disebut sebagai MPG) saat ini
menjadi standar kompresi file digital video-audio.
Format ini memiliki beberapa jenis, berdasarkan pada kualitas gambar dan
“lapisan” yang digunakanya yaitu MPEG-1, MPEG-2, atau MPEG layer 2, dan
MPEG-4, ATAU MPEG layer 4” (Ibid, hal. 6).
WMV (Windows Media Video)
“WMV adalah format standar Windows. Meskipun
WMV merupakan standar windows yang mendominasi operasi sistem pasar saat ini,
format ini tidak banyak digunakan sebagai standar video editing”
(Ibid, hal.8)
WMV sebenarnya adalah
versi proprietary dari MPEG-4. Video Stream sering
dikombinasikan denganAudio Stream dalam format WMA, dengan video WMV
yang dikemas kedalam kontainer AVI.
DiVX
“Dikembangkan oleh
DiVXNetworks, format video kompresi berbasis MPEG-4 ini
memiliki ukuran yang sangat kecil, bahkan dapat mencapai kurang dari
seperdelapan ukuran MPEG-2 dengan kualitas yang tetap terjaga. Format ini
sering disebut video MP3” (Ibid, hal.8)
MP4
“File video MP4
bukan merupakan format file baru. Meskipun demikian,
format file ini belom banyak didukung oleh kebanyakan
software video player. Oleh sebab itu, diperlukan software khusus
untuk bisa membuka dan memainkan file video dengan format MP4
ini” (Enterprise, 2012 : 136).
Quicktime
“Format video multimedia keluaran Apple Computer untuk sistem operasi
MacOS. Format video ini dapat berisi video,
audio, animasi, dan virtual reality. Codec yang
sering berada di dalam file QuickTime adalah Sorenson dan
Cinepak” (Brata, 2007 : 20).
File Quicktime merupakan multimedia yang terbentuk atas
satu atau lebih track seperti audio, video, teks
atau efek digital. Masing-masing track mengandung media track,
baik itu media stream yang telah diencode atau pointer-pointer pada file eksternal.
RealMedia
“Seperti WMV,
format video ini dirancang untuk keperluan streaming dan
dapat menampung file berupavideo, audio,
animasi, MIDI, serta presentasi. Transmisinya menggunakan protocol (RTSP).
Dirilis oleh RealNetworks. Codec yang biasanya ada
didalam file video RealMedia adalah RealVideo”(Ibid,
hal.20)
ASF
“Singkatan dari Advance
Streaming Format, dikeluarkan oleh Microsoft untuk keperluan streaming.
Diterapkan dengan codec apa saja ”(Ibid, hal.20). Ada
tiga bagian yang terkandung dalam file ASF :
§ Objek Header terkandum dalam file
ASF.
§ Objek data termasuk media streaming.
§ Objek indeks opsional yang memberikan kontribusi untuk
mengaktifkan akses acak ke data dalamfile.
3GP
(3GPP Format File)
“Format video ini
dihasilkan dari rekaman perangkat komunikasi mobile (handphone).
Format 3GP menggunakan kecepatan putar 15 frame per detik
(format video lain umumnya memakai kecepatan putar 25 fps
untuk standar PAL dan 29,97 fps). Dalam praktek, format video 3GPP
dapat dimainkan oleh QuickTime Player 7 dan Windows Media Player” (Ibid,
hal.20).
Flash
Video
“Format Flash Video (FLV)
merupakan format yang biasa digunakan untuk menyisipkan video ke
dalam halaman web”(Syarif dan Diginnovac, 2009 : 185).
Konten video
flash juga mungkin tertanam di dalam SWF file. Ada dua format file
video yang berbeda didefinisikan oleh Adobe Systems dan
didukung dalam Adobe Flash Player: FLV dan F4V. Audio dan videoFLV
data dalam encode dalam cara yang sama ketika berada dalam
file SWF. Yang terakhir format fileF4V didasarkan pada basis ISO
format file media dan didukung dimulai dengan Flash Player
9 Update 3.
0 komentar:
Posting Komentar